Guna peningkatan kapasitas, Pemerintah Nagari Geragahan, Kecamatan Lubuk Basung, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), gelar pelatihan bagi Parik Paga Nagari, Jumat, (9/4/2021).

Wali Nagari Garagahan Sefria Melia dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini digelar guna meningkatkan kapasitas pengurus dalam melaksanakan tugas dan fungsi.

"Selain neningkatkan kapasitas pengurus, kegiatan ini juga sebagai penguatan lembaga itu sendiri," ujarnya.

Dijelaskannya, jika pengurus sudah memiliki kapasitas yang baik, tentu lembaga itu sendiri akan menjadi kuat dan lebih baik.

Kasi Pemerintahan dan Pelayanan Indra Nova mengatakan, pelatihan ini merupakan gerak cepat dari Pemnag Geragahan guna meningkatkan keamanan dan ketertiban nagari.

"Ini langkah cepat dan keseriusan Nagari Geragahan. Sebab, baru empat hari yang lalu dilakukan musyawarah sudah dilakukan pembekalan kepada pengurus," ungkapnya.

Indra Nova berharap, setelah pembekalan ini kepada pengurus dapat menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik sehingga dapat menciptakan kemanan dan ketertiban di tengah masyarakat.



Informasi Serta Merta Lainnya