Kepada anggota Bamus yang baru, dapat bersinergi dengan seluruh lembaga nagari yang ada, sebagai pilar penting dalam mendorong optimalnya kegiatan pembangunan dan memajukan Nagari.

Hlai iti disampaikan Bupati Agam Andri Warman saat melantik dan mengambil sumpah sebanyak tujuh Anggota Badan Musyawarah (Bamus) Nagari Padang Lua, Kecamatan Banuhampu, periode 2021-2027  di Aula Kantor Wali Nagari Padang Lua,Kabupaten Agam Senin (24/5/2021).

Adapun ke tujuh anggota Bamus tersebut adalah, Jufri (niniak mamak), Roni Trianto (alim ulama), Nasrul (cadiak pandai), Aswaldi (alim ulama), Toni Darman (cadiak pandai), Wandrizal (generasi muda), Rinda Dewi (wakil perempuan).

Dalam acara pelantikan dan pengambilan sumpah tujuh anggota Bamus tersebut berjalan lancar dan khidmat, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Bupati Agam, Dr. Andri Warman dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada anggota Bamus Nagari Padang Lua yang baru dilantik.

“Semoga anggota Bamus yang baru dilantik ini, dapat menjalankan fungsi dan tugasnya sebagai perwakilan masyarakat di Nagari Padang Lua,” ungkap Bupati.


“Semoga para anggota Bamus Nagari bisa mendorong pemerintahan nagari dan masyarakat untuk terus berinovasi dalam merealisasikan berbagai agenda penting untuk mewujudkan masyarakat sejahtera,” ungkapnya.

Kepada anggota Bamus yang lama, Bupati Agam juga mengucapkan terimakasih atas pengabdiannya selama ini.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Plt Camat Banuhampu, Susi Karmila, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Nagari (DPMN) Agam, Wahyu Bestari, wali jorong, tokoh masyarakat, niniak mamak dan lainnya.



Informasi Serta Merta Lainnya